Lapas Kelas IIA Purwokerto laksanakan Upacara Peringatan Sumpah Pemuda Ke-96

    Lapas Kelas IIA Purwokerto laksanakan Upacara Peringatan Sumpah Pemuda Ke-96
    Bertajuk Maju Bersama Indonesia Raya, Lapas Kelas IIA Purwokerto Gelar Upacara Peringatan Sumpah Pemuda Ke-96

    PURWOKERTO – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Purwokerto menggelar Upacara Peringatan Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024 bertempat di Halaman Lapas Purwokerto, pada Senin (28/10/2024).

    Mengenakan pakaian KORPRI lengkap, Peringatan Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 ini mengangkat tema “Maju Bersama Indonesia Raya”. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Lapas Kelas IIA Purwokerto, Andi Wijaya Rivai.

    Pada kesempatan ini Kepala Lapas Andi Wijaya Rivai dalam amanatnya menyampaikan sambutan  Menteri Pemuda dan Olahraga RI bahwa Bulan Pemuda dan Peringatan Sumpah Pemuda 2024.

    Hal ini berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan berkonsentrasi dalam mewujudkan target pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target pembangunan jangka panjang 2025 yaitu terwujudnya Indonesia Emas.

    Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia dalam memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan Indonesia.

    “Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan, ” kata Kalapas membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI.

    “Marilah kita bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktifitas yang mendorong perkembangan kreatifitas dan inovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan, ” tambahnya.

    (Humas Lapas Kelas IIA Purwokerto)

    jawa tengah banyumas lapas purwokerto terkini berita banyumas terkini berita utama lapas purwokerto terbaru https://purwokerto.lapasnews.com/lapas-kelas-iia-purwokerto-laksanakan-upacara-peringatan-sumpah-pemuda-ke-96
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Sinergitas, Lapas Purwokerto...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Pembinaan Kemandirian Pengelolaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II

    Ikuti Kami